Kamis, 17 April 2014

Diet OCD

Diet OCD Deddy Corbuzier dan Metode Menjalankan Program OCD

OCD singkatan dari Obsessive Corbuzier's Diet yang diperkenalkan oleh sang pesulap Mentalist di Indonesia yaitu Deddy Corbuzier. Diet OCD Deddy Corbuzier telah dipelajari dan dipraktekan secara langsung oleh Deddy Corbuzier dan keberhasilan tersebut diperlihatkan ke masyarakat luas di beberapa program acara televisi dengan mempertontonkan bentuk tubuh Deddy Corbuzier yang berotot dan sehat segar bugar.
OCD Deddy Corbuzier
Diet OCD Deddy menjadi daya tarik untuk hidup sehat bagi banyak orang terutama mereka yang obesitas alias memiliki berat badan yang berlebihan atau kegemukan dari ideal berat badan seseorang. Banyak orang telah berupaya untuk mencoba metode OCD tersebut, bahkan banyak dari kalangan artis yang telah mencoba dan sudah banyak yang berhasil melakukan dengan hasil yang memuaskan dari mereka yang memberikan komentarnya atas memakai metode OCD tersebut.
Bagi sebagian orang masyarakat yang coba-coba untuk mencoba cara diet OCD tersebut, sebagian ada yang berhasil dan sebagian lagi ada yang gagal menjalankannya dengan berbagai alasan yang berbeda-beda. Tapi kebanyakan memang berhasil bila metode diet OCD tepat dan benar dalam menjalankannya. Jadi memang perlu perhatian yang lebih terutama ilmu pengetahuan mengenai program OCD tersebut agar tidak salah dalam menjalankannya. OCD juga merupakan tips kesehatan pola hidup sehat baik dalam membentuk tubuh sehat maupun menjaga tubuh agar tetap sehat dengan penampilan yang bagus dipandang alias ideal.
Tahukah apa sebenarnya diet OCD itu dan dari mana awal mulanya ?
Dari membaca buku OCD yang isinya mencapai 82 halaman memang banyak hal yang perlu dipelajari dan diperhatikan dalam menjalankan metode program OCD tersebut, secara ringkas sepertinya itu mudah saja dan hampir secara langsung maupun tidak langsung banyak orang sudah pernah melakukannya.
Secara singkat OCD adalah PUASA
Diet OCD dibuat oleh Deddy Corbuzier inisiatif dari diri dia sendiri yang memiliki masalah dengan barat badan karena faktor keturunan. Dan masalah tersebut dapat diatas dengan program OCD yang dilakukannya.
Puasa dalam Islam seperti Puasa Ramadhan ajaran Nabi Muhammad SAW dan Puasa Nabi Daud menjadi pembuka gerbang mengenai metode OCD. Nabi Daud adalah seorang Nabi dan juga seorang prajurit yang gagah berani sekaligus Raja dan juga ahlinya perang yang mengalahkan berbagai raja-raja dengan pasukannya pada jamannya dahulu.
Nabi Daud melakukan puasa sunnah dengan cara sehari berpuasa dan sehari berbuka, dan bahkan dalam sebuah hadits, Rasulullah SAW. Bersabda; “Maka berpuasalah engkau sehari dan berbuka sehari, inilah (yang dinamakan) puasa Daud As. Dan ini adalah puasa yang paling afdhal. Lalu aku (Abdullah bin Amru ra. berkata: “Sesungguhnya aku mampu untuk puasa lebih dari itu”, maka Nabi SAW. berkata: “Tidak ada puasa yang lebih afdhal dari itu” (HR. Bukhari).
Penelitian menunjukkan bahwa puasa dapat membantu mencegah penyakit jantung, kanker, diabetes dan banyak penyakit dan gangguan yang kita lihat sekarang.
Jadi Metode Program Diet OCD Deddy Corbuzier mencontoh dari puasa sunnah tersebut lalu dikembangkan sebagaimana mestinya untuk memperoleh badan yang ideal dan mampu menurunkan berat badan bagi yang kegemukan atau obesitas dan menjaga tetap stabil untuk ukuran berat badan ideal. OCD menerapkan puasa sebagai cara hidup sehat dengan gaya yang dikemas lebih modern dan hasilnya dapat dirasakan oleh siapa saja yang melakukannya.
Deddy Corbuzier memperhatikan sekali waktu makan dalam sehari, jadi ada waktu untuk puasa yang harus tidak makan dan saat waktu makan dia akan makan seperti biasa dengan menu makanan sehat dengan gizi seimbang.
Diet OCD Deddy Corbuzier dan Metode Menjalankan Program OCD

Berikut ini bagaimana Cara Diet OCD yang dilakukan oleh Deddy Corbuzier dari sejak awal memulainya dan menjadi kebiasaannya, yaitu :

  • Pada minggu pertama Deddy Corbuzier mencoba 6 jam waktu makan. (8 jam Terlalu mudah untuk saya)
  • Minggu ke dua Deddy Corbuzier sudah masuk ke 4 jam waktu makan (pernah sekali kali gagal balik ke 6 jam namun segera balik ke 4 jam lagi seandainya gagal)
  • Minggu ke 3 Deddy Corbuzier memasukkan pola puasa 24 jam seminggu sekali dengan pola jendela makan 4 jam.
  • Minggu ke 4 hingga kini Deddy Corbuzier menggunakan pola puasa 24 jam sebanyak 2 kali seminggu dengan pola jendela makan 6 jam /4 jam seharinya.
Sebagai Catatan : Diet OCD yang dilakukan Deddy Corbuzier sangatlah flexibel!
Kadang Deddy Corbuzier hanya sekali puasa 24 jam dengan seminggu 6 jam pola jendela makan, kadang 2 kali puasa dengan 4 jam atau 8 jam jendela makan dan sebagainya..
Membentuk otot tubuh agar berkembang secara pesat dalam mengikuti metode OCD Deddy Corbuzier yaitu Puasa.
Penjelasannya :
Human Growth Hormon (HGH) atau Hormon pertumbuhan manusia adalah sebuah hormon yang di produksi oleh otak membantu Anda dengan cepat membangun otot, membuang lemak, dan meningkatkan libido, sambil mengirim tingkat energi yang luar biasa dan hebatnya
Cara mendapatkan Hormon pertumbuhan manusia bisa dengan cara Tidur 8-10 jam sehari atau cara lainnya dengan Puasa. Penelitian terbaru menegaskan tentang efek puasa pada hormon pertumbuhan manusia (HGH), metabolisme protein. HGH bekerja untuk melindungi otot dan keseimbangan metabolik, respon dipicu dan dipercepat dengan berpuasa. Selama periode 18-24 jam puasa, HGH meningkat rata-rata 1.300 persen pada wanita, dan hampir 2.000 persen pada pria.
Kesimpulan yang bisa didapatkan mengikuti Diet OCD Deddy Corbuzier dan Metode Menjalankan Program OCD yaitu salah satu strategi gaya hidup sehat yang paling mudah dan terbukti untuk dilakukan siapa saja.
Olah Raga dalam Diet OCD Deddy Corbuzier
Olah Raga Metode Diet OCD Deddy Corbuzier

  1. Jumping jacks 30 detik (melatih seluruh otot)
  2. posisi duduk menahan tubuh di tembok 30 dtk (otot bawah)
  3. Push-up 30 dtk (otot atas)
  4. Perut crunch 30 dtk (pelatihan perut disini digunakan untuk intensitas semata otot tengah anda.
  5. naik turun kursi atau tangga (seluruh otot) 30 dtk6. Squat 30 dtk (otot bawah)
  6. Trisep dengan kursi (otot atas)30 dtk
  7. Plank (keseimbangan otot) 30 dtk
  8. Gerakan lutut tinggi / lari di tempat (cardio) 30 dtk
  9. Lunge (otot bawah) 30dtk
  10. Push-up dan rotasi (otot atas) 30 dtk
  11. Side plank (seluruh tubuh) 30 dtk

Inilah cara baru yang handal untuk siapa saja yang menginginkan pola hidup sehat dengan cara yang terbaik dengan banyak keuntungan yang didapatkan sekaligus. Baik untuk menurunkan berat badan anda yang kegemukan juga mempertahankan berat ideal juga dapat membentuk otot tubuh lebih indah baik untuk Pria atau Wanita.
Diet OCD Deddy Corbuzier dan dalam menjalankan Metode Program OCD memang harus dengan kesungguhan dan selama mejalankannya fleksibel disesuaikan kemampuan dan kondisi situasi yang menjalankannya, bila ingin mendapatkan informasi yang lebih baik lagi diet sehat dan bisa berhasil secara maksimal sebaiknya mengikuti seminar Diet OCD Deddy Corbuzier.
 
Lihat video talkshownya disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar